Selasa, 28 Mei 2024 – 17:36 WIB
Bangka – Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menerima kedatangan Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma’ruf Amin dalam rangka menghadiri pembukaan resmi kegiatan Ijtima’ Ulama Komisi Fatwa se-Indonesia VIII oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI).
Hasil dari ijtima’ Ulama ke-8 ini diharapkan akan semakin mengokohkan, sesuai dengan tema “Fatwa: Panduan Keagamaan untuk Kemaslahatan Bangsa”. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Pondok Pesantren (Ponpes) Bahrul Ulum Sungailiat Kabupaten Bangka.
Sebagai informasi, sidang tiga tahunan ulama fatwa nasional yang diselenggarakan mulai tanggal 28-31 Mei 2024 M/19-22 Dzulqaidah 1445 H, dihadiri oleh utusan komisi fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) dari Provinsi-provinsi di Indonesia dan berbagai organisasi Islam. Selain itu, hadir pula pakar fatwa, beberapa perguruan tinggi dan pesantren, serta pakar dan otoritas lintas bidang sesuai dengan tema agenda pembahasan.
Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PW IPHI) Babel, Erzaldi Rosman, turut hadir dalam kesempatan ini, yang diundang oleh tuan rumah MUI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel). Erzaldi mengingatkan akan pertemuan dengan Wakil Presiden (RI-2) terkait dengan prestasi yang sebelumnya diapresiasi oleh Wapres Ma’ruf Amin.
Erzaldi, yang akrab disapa Bang ER, diundang berdasarkan prestasinya dalam menurunkan angka stunting di daerah Babel. Prestasi ini telah diapresiasi oleh Pak Wapres pada tahun 2020 saat kunjungannya ke Babel. Erzaldi telah berusaha dalam Pencegahan dan Penanganan Stunting di wilayah Babel, di bawah angka nasional yaitu 23,4% (30.978 Balita Stunting), yang lebih rendah dari prevalensi nasional (27,7%). Cakupan Imunisasi dasar Provinsi Kep. Babel mencapai 75,20%, lebih tinggi daripada cakupan imunisasi dasar nasional sebesar 57,90%.
Pada saat itu, Wapres Ma’ruf Amin memberikan apresiasi atas laporan yang disampaikan oleh Erzaldi sebagai Kepala Daerah. Beliau menyebut capaian stunting di Babel yang lebih rendah dari nasional sebagai luar biasa dan berharap agar angka tersebut terus diturunkan. Selain itu, Wapres juga berharap agar Babel menjadi provinsi terbaik dan menjadi contoh bagi provinsi lainnya dalam menangani stunting.
Demikianlah sebagian pernyataan yang disampaikan oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin dalam kesempatan tersebut.