Berita  

Gerindra menyebut akan ada banyak pertemuan setelah Prabowo terpilih menjadi Presiden.

Gerindra menyebut akan ada banyak pertemuan setelah Prabowo terpilih menjadi Presiden.

Rabu, 24 April 2024 – 08:52 WIB

Jakarta – Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan akan ada banyak pertemuan yang terjadi usai Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka ditetapkan sebagai presiden dan wakil presiden RI terpilih.

Baca Juga :

4.266 Personel Gabungan Kawal Penetapan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres Terpilih

Adapun penetapan Prabowo dan Gibran sebagai presiden-wakil presiden terpilih digelar hari ini, Rabu, 24 April 2024 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta Pusat.

“Dalam satu dua hari ini akan banyak pertemuan-pertemuan, akan ada pertemuan-pertemuan, nanti mulai besok (re: hari ini) dan lusa akan bisa terlihat,” kata Dasco kepada wartawan di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa, 23 April 2024 malam.

Baca Juga :

Presiden PKS: Ikhtiar Sudah Kita Optimalkan meski Hasil Tak Sesuai dengan Harapan

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka

Dasco enggan membocorkan siapa saja tokoh-tokoh yang akan melakukan pertemuan dengan Prabowo-Gibran. Dia hanya menyebut pertemuan itu bertujuan untuk persatuan dan kesatuan bangsa.

Baca Juga :

Airlangga Respons Gugatan PDIP di PTUN: Keputusan MK Sudah Final

“Tujuannya pasti untuk persatuan dan kesatuan, bagaimana membangun bangsa ini ke depan,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, Mahkamah Konstitusi (MK) telah menolak seluruh gugatan sengketa Pilpres 2024 yang diajukan kubu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Dengan begitu, maka SK KPU Nomor 360 Tahun 2024 tentang pengumuman hasil pemilu tetap sah.

“Oleh karena semua pokok permohonan dinyatakan ditolak untuk seluruhnya, sebagai konsekuensi SK KPU Nomor 360 Tahun 2024 tentang penetapan hasil pemilu 2024 secara nasional dinyatakan benar dan tetap sah berlaku,” kata Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari kepada wartawan di Gedung MK, Jakarta Pusat, Senin, 22 April 2024.

Ketua KPU RI Hasyim Asyari membacakan hasil Pemilu 2024

Selanjutnya, Hasyim menyebut KPU akan menetapkan presiden dan wakil presiden terpilih pada Rabu, 24 April 2024. Penetapan presiden dan wakil presiden terpilih akan digelar di Kantor KPU RI.

“Tahapan berikutnya untuk Pilpres adalah penetapan paslon presiden dan wakil presiden terpilih pemilu 2024 yang diagendakan KPU akan dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 24 April 2024 pukul 10.00 WIB. Dilaksanakan di kantor KPU,” jelas dia.

Halaman Selanjutnya

“Oleh karena semua pokok permohonan dinyatakan ditolak untuk seluruhnya, sebagai konsekuensi SK KPU Nomor 360 Tahun 2024 tentang penetapan hasil pemilu 2024 secara nasional dinyatakan benar dan tetap sah berlaku,” kata Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari kepada wartawan di Gedung MK, Jakarta Pusat, Senin, 22 April 2024.

Exit mobile version