Berita  

Pabrik Oli dan Ban di Tangsel Terbakar Hebat, Dua Kali Ledakan Terdengar dan Sebagian Tembok Runtuh

Pabrik Oli dan Ban di Tangsel Terbakar Hebat, Dua Kali Ledakan Terdengar dan Sebagian Tembok Runtuh

Selasa, 17 September 2024 – 15:47 WIB

Tangsel, VIVA – Pabrik oli dan ban di Jalan Pergudangan Taman Tekno, Setu, Tangerang Selatan atau Tangsel, Banten terbakar. Insiden kebakaran hebat itu terjadi pada Selasa, 17 September 2024, pukul 02.30 WIB.

Baca Juga :

Asrama Polres Bima Terbakar, Terdengar Dua Kali Ledakan

Dalam kebakaran itu, sebanyak 7 unit mobil pemadam dan belasan petugas kebakaran Kota Tangsel diterjunkan ke lokasi.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangerang Selatan, Ahmad Dohiri mengatakan, sebanyak 2 unit gudang terbakar sejak dini hari tadi. Petugas berjibaku memadamkan titik api.

Baca Juga :

Pabrik Bahan Baterai Mobil Listrik Neo Energy Dibangun, Airlangga Pede Dongkrak Ekonomi Morowali

“Ya betul, terjadi kebakaran dini hari tadi, sampai saat ini masih dilakukan pemadaman,” ujar Dohiri.

Dia menambahkan, saat kebakaran itu sempat terdengar ledakan. Bahkan, ada peristiwa tembok bangunan runtuh akibat kobaran api yang besar.

Baca Juga :

Tempat Penyulingan Tiner di Cilincing Jakut Ludes Terbakar

“Kalau ledakan pasti ada, karena ada oli dan bensin di dalam tong gitu,” sebut Dohiri.

Ilustrasi kebakaran

Ia bilang ledakan yang terjadi juga bukan kategori besar. “Tapi, ledakannya bukan ledakan yang dahsyat. Ledakan itu karena bahan kimia itu dan menguap,” ujarnya.

Dohiri menyampaikan petugas belum mengetahui penyebab kebakaran, dan total kerugian dari peristiwa tersebut.

“Belum tahu soal penyebab kebakarannya, begitu juga total kerugian. Kalau untuk korban nihil,” tuturnya.

Halaman Selanjutnya

Ia bilang ledakan yang terjadi juga bukan kategori besar. “Tapi, ledakannya bukan ledakan yang dahsyat. Ledakan itu karena bahan kimia itu dan menguap,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya