Berita  

Pria Berjaket Ojol Culik Bocah Laki-laki di Tangsel, Masyarakat Heboh

Pria Berjaket Ojol Culik Bocah Laki-laki di Tangsel, Masyarakat Heboh

Senin, 9 September 2024 – 13:58 WIB

Tangsel, VIVA – Seorang bocah lelaki inisial CFA (11) dilaporkan hilang saat sedang bermain dengan temannya di Kelurahan Jelumpang, Serpong, Kota Tangerang Selatan. Insiden itu terjadi pada Minggu, 8 September 2024 pukul 16.25 WIB ini.

Baca Juga :

Viral Bocah di Serpong Diculik Pria Berjaket Ojol, Polisi Buru pelaku

Kejadian itu bermula saat korban sedang asyik bermain. Kemudian dihampiri pria berkendara roda dua yang menggunakan jaket berwarna hitam-hijau, ciri khas jaket ojek online atau ojol.

Kapolres Tangsel AKBP Victor D. H. Inkriwang membenarkan peristiwa itu. Ia menuturkan pelaku menculik bocah itu saat asyik bermain dengan temannya di kawasan yang tidak jauh dari rumahnya.

Baca Juga :

2 Bocah Kakak Adik Tewas, Diduga Dibunuh Ibunya yang Gangguan Jiwa Pakai Parang

“Betul, kejadian minggu sore, saat sedang main, korban inisial CFA,” kata Victor, Senin, 9 September 2024.

Ilustrasi penculikan

Baca Juga :

Rano Karno Janji Bantu Permasalahan Tarif Ojek Online

Dia menjelaskan saat kejadian, korban sedang bermain bersama temannya. Kemudian, pelaku yang mengendarai kendaraan roda dua datang mengajak korban dan temannya.

“Pelaku datang, mengajak untuk mengambil koper di Perumahan Melati Mas menggunakan sepeda motor, karena dia tidak tahu lokasinya,” jelas Victor.

“Setelah beberapa lama, ternyata teman korban diturunkan dari motor oleh pelaku dengan alasan hanya korban yang boleh ikut,” ujarnya.

Atas kejadian itu, keluarga korban pun melaporkan ke Polres Tangsel yang ditindak lanjuti dengan proses pencarian.

“Kami kumpulkan barang bukti seperti menyisir CCTV di sekotar lokasi,” tutur Victor.

Namun, saat dini hari, korban akhirnya ditemukan di Musala Darussalam, Kampung Baru, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan.

“Korban sudah ditemukan dini hari di musala. Kami masih cek kondisinya, namun sudah didampingi orang tua,” sebutnya.

Victor mengatakan pihaknya masih mendalami kasus ini

“Dan kasus ini masih dalam penyelidikan untuk mengamankan pelaku,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya

Atas kejadian itu, keluarga korban pun melaporkan ke Polres Tangsel yang ditindak lanjuti dengan proses pencarian.

Halaman Selanjutnya